Musim hujan tiba, jamur pada lemari pun tiba. Apalagi jika lemari kesayangan Anda terbuat dari partikel board. Kelembaban udara yang cukup tinggi menjadikan furniture berbahan partikel board sebagai tempat favorit pertumbuhan jamur. Bahkan seringkali jamur tetap bersarang meski telah berulang kali dibersihkan.
Menjengkelkan memang, tapi bukan berarti tak ada cara untuk mengatasi
pertumbuhan jamur pada lemari Anda. Bukankah selalu ada jalan menuju
Roma? Dan berikut adalah cara efektif untuk membasmi pertumbuhan jamur
pada lemari berbahan partikel board kesayangan Anda:
1. Buka jendela kamar setiap hari. Ini berguna untuk mengusir hawa
lembab dalam kamar. Dengan meminimalisir tingkat kelembaban udara, maka
pertumbuhan jamur pun akan terhambat. Apabila ruangan Anda cenderung
kurang mendapatkan paparan sinar matahari, Anda dapat memanfaatkan kipas
angin untuk mengusir hawa lembab dalam ruangan;
2. Letakkan alas papan kayu pada bagian bawah lemari. Alas papan
kayu akan membantu mengurangi kelembaban yang bersumber dari lantai;
3. Oleskan alcohol pada bagian lemari yang berjamur dengan
menggunakan kain kering. Basahi kain kering tersebut dengan alcohol
berkadar 70-80%. Selain berguna untuk membersihkan jamur, alcohol juga
berguna untuk mematikan jamur pada lemari sehingga jamur tidak tumbuh
berulang kali. Setelah proses pembasmian jamur dengan menggunakan
alcohol, sebaiknya tambahkan dosis kamper pewangi lemari. Kamper pewangi
berguna untuk menghalau sisa-sisa aroma alcohol yang tertempel pada
lemari;
4. Apabila penggunaan alcohol tidak mampu menangkis pertumbuhan
jamur, Anda dapat beralih pada penggunaan bahan pelapis bening yang
biasa dikenal dengan melamin. Penggunaan melamin selain bermanfaat untuk
membasmi jamur juga mampu mendongkrak tampilan lemari menjadi semakin
menawan dan pastinya kedap air;
5. Untuk mengatasi kelembaban udara, Anda juga dapat menggunakan
alat penyerap lembab dan bau tidak sedap yang banyak dijumpai dipasaran.
Penggunaan alat ini sangat praktis, cukup letakkan alat pada bagian
dalam lemari atau ruangan maka akan terlihat titik-titik air yang
berkumpul pada alat tersebut;
6. Apabila ruangan Anda memang jenis ruangan yang kurang mendapat
pancaran sinar matahari, Anda dapat memanfaatkan pencahayaan dari lampu
TL. Lampu TL dinilai cukup efektif menangkis pertumbuhan jamur karena
sinar lampu TL mengandung efek ultraviolet.
Semoga bermanfaat yaaa....ojo lali di follow yaaa hihihi
Tidak ada komentar :
Posting Komentar
Untuk yang suka tolong komentarnya yaa,,,
Untuk yang tidak suka tolong komentar juga untuk perbaikan
Trim's